- Admin
- 0 Comments
Organisasi atau perusahaan dapat dinyatakan lulus mendapatkan sertifikasi ISO ketika tidak ada ditemukannya hal yang bersifat fatal atau majour. Temuan majour yaitu ditemukannya satu sistem yang tidak berjalan atau adanya satu persyaratan ISO yang tidak dijalankan tanpa alasan. Tidak hanya temuan majour, namun ada juga temuan minor. Temuan minor adalah perusahaan tidak konsisten dalam menjalankan satu sistem atau hanya menerapkan sebagian dari persyaratan yang seharusnya. Temuan observasi bersifat saran perbaikan dalam penerapan standar ISO.
Sertifikasi ISO merupakan bukti jika perusahaan sudah memenuhi semua standar yang sudah ditetapkan oleh manajemen ISO. Sertifikasi ini memberikan kredibilitas untuk perusahaan dan meningkatkan kepercayaan akan mutu dan kualitas yang dihasilkan. Sertifikasi in digunakan untuk membantu perusahaan meningkatkan reputasi dalam layanan publik perusahaannya. Sertifikasi ISO juga merupakan salah satu kunci sukses industri konstruksi.
Cara Mendapatkan Sertifikasi ISO
Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan sertifikasi ISO, seperti:
-
Membangun Komitmen dan Niat
Setiap perusahaan harus berkomitmen dalam menerapkan sistem manajemen ISO dan memastikan bahwa semua standar ISO yang dipilih sudah tepat dan sesuai dengan kebutuhan. -
Menghubungi Konsultan
Jika komitmen sudah kuat, anda bisa menghubungi konsultan untuk membantu proses pengurusan sertifikasi. Konsultan ISO akan menentukan apakah pengurusan ISO perusahaan anda bisa berjalan lancar atau mengalami banyak kendala. -
Melakukan Gap Analysis
Melakukan pengecekan secara berkala untuk memastikan gap analysis dilakukan dengan menyeluruh dan tidak ada bagian yang tertinggal. -
Membentuk Tim ISO
Semua hal bisa berjalan dengan baik jika anda memiliki tim ISO yang bisa diandalkan. -
Melakukan Training ISO
Training ISO bertujuan untuk memberikan kepercayaan diri dan menambah wawasan untuk membantu proses penerapan standar ISO. -
Membuat Dokumentasi Selama Proses Pengurusan ISO
Menetapkan pedoman bertujuan untuk mengidentifikasi proses tertentu yang membutuhkan dokumentasi sebagai bagian dari pengecekan dan pemantauan progres. -
Implementasi Sistem Manajemen ISO
Menerapkan standar ISO minimal untuk 3 bulan untuk memastikan semua partisipan yang terlibat sudah memahami, mematuhi dan menjalankan regulasi tersebut. -
Melakukan Audit Internal dan Tinjauan Manajemen
Pada tahapan ini komunikasi dan training menjadi hal yang cukup penting. Tahapan ini harus dilakukan secara teratur untuk memastikan budaya kesadaran mengenai sistem ISO. -
Memilih Badan Sertifikasi ISO
Badan sertifikasi ISO ini biasanya bekerja secara independen yang mengkhususkan diri dalam proses untuk mengaudit dan menyetujui standar ISO. -
Audit Sertifikasi ISO
Pada tahapan ini, auditor akan mengungkapkan efektivitas sistem manajemen dan apakah semua sudah memenuhi persyaratan standar ISO yang ingin disertifikasi.
Standar Kelulusan dalam Mendapatkan Sertifikasi ISO
Ada beberapa faktor yang harus diperhatikan sebagai standar kelulusan untuk mendapatkan sertifikasi ISO, seperti:
- Temuan majour: temuan fatal ini berarti ada suatu sistem yang tidak bisa berjalan atau ada persyaratan yang tidak bisa dijalankan.
- Temuan minor: perusahaan tidak konsisten dalam menjalankan sistem atau hanya menjalankan sebagian dari yang seharusnya.
- Observasi: saran perbaikan dalam implementasi sistem manajemen ISO.
Kami siap melayani kebutuhan Anda
Hubungi kami
Recent Posts
- PUPR: Pelaku Industri Konstruksi Harus Bersinergi dalam Menjawab Tantangan Jasa Konstruksi
- Faktor Utama Mempengaruhi Biaya Pembuatan SBU Konstruksi
- Pentingnya Strategi Pertumbuhan Bisnis di Era Digital
- Tantangan dan Strategi Manajemen Lingkungan di Konstruksi
- Integrasi Praktik Ramah Lingkungan dalam Strategi Bisnis
Recent Comments
Categories
- Blog
- BUJK
- ISO 14001
- ISO 19650
- ISO 37001
- ISO 45001
- ISO 9001
- IUJPTL
- Jasa Pendirian PT
- Konstruksi
- Kontraktor Listrik
- Manajemen Pemangku Kepentingan
- Manajemen risiko
- Pengelolaan dampak lingkungan
- SBU
- SBUJK
- SBUJPTL
- Sertifikasi ISO
- SKK
- SKTTK
- Standar ISO
- Strategi Keunggulan Kompetitif
- Strategi Pertumbuhan Bisnis
- Sumber Daya manusia
- Total Quality Management